Hari ini udah masuk bulan puasa lagi aja, nih! Udah sekian purnama seabreg rencana mau cosplaying, satupun belum ada yang kesampaian! Di bulan suci Ramadan ini, harus diperhatikan bener-bener tuh outfits atau tepatnya karakter yang akan dipersonifikasikan! Harus hati-hati milih karakter kartun atau anime yang bakalan aku contek gayanya, dengan kata lain hanya karakter dengan outfits sopan yang bakalan lolos seleksi untuk bulan penuh berkah ini.
Di hari pertama bulan puasa ini, harus tercapai banyak target yang selama ini ketunda terus (tentunya dahulukan akademik, ya!). Tetapi juga harus perhatiin sikon nih kalo mau mulai photoshoot perdana, terutama kostumnya. Kegiatan yang bisa buat aku ngabuburit ini jangan malah hasilnya nyusahin orang lain puasa, dong! Maksudnya, jangan sampai salah pilih karakter atau kostum sehingga malah bikin orang emosi lagi puasa, mana ini baru hari pertama lagian!
Siapa aja nih karakter yang jadi kandidat buat ditampilkan selama Ramadan tahun ini? Spoiler, beberapa ada yang termasuk dalam daftar karakter yang pake sarung tangan buat outfit utamanya mereka!
Eclipsa Butterfly dalam penampilan utamanya, cucok dan cocok buat bulan puasa iniAlternatif pakaiannya Eclipsa, entah ini desain asli (official) atau fanmadeEclipsa Butterfly dari Star vs The Forces of Evil, sudah disebutkan dalam catatan sebelumnya sebagai salah satu karakter yang pake sarung tangan! Kayaknya semua outfits dia tergolong “jinak” untuk ditampilkan di bulan ini deh.Vanessa yang kita udah familiar, barengan bokapnya siapa lagi kalo bukan Dr. Heinz Doofenshmirtz!Versi dari Vanessa dari dimensi kedua yang jarang orang tahu karena batal muncul di movie (kanan), lebih girly daripada versi aslinya yang kita udah kebalVanessa Doofenshmirtz dari Phineas and Ferb, hanya versi keduanya yang tercatat sebagai pemakai sarung tangan. Kedua versinya cukup sopan buat ditampilkan pada bulan puasa karena lumayan tertutup.Reiko Kuroiwa, susah bener cari gambar referensinya, secara dia cuma tampil di tiga episode!Satu-satunya tampilan Reiko Kuroiwa yang full body, dari satu halaman manga yang terjemahan bahasa VietnamWalaupun nggak full body, tapi udah kebayang ‘kan keseluruhan bajunya?Reiko Kuroiwa (atau Rene Kinsella dalam dubbing Bahasa Inggris) dari manga dan anime Detective Conan, masing-masing volume ketujuh dan episode 11-13. Dia cuma punya dua outfits dan cuma satu yang cosplayable secara aman di bulan puasa ini karena cuma yang di gambar ini yang berlengan bajunya!Dawn ini adalah yang items pakaiannyapaling gampang buat dicari, cuma stoking ungunya yang paling susah.Pakaian Dawn ini yang paling realistik dari semua karakter di sini!Dawn dari Total Drama Revenge of The Island, satu-satunya karakter perempuan dari serial animasi tersebut dengan outfit yang hampir ketutupan seluruh tubuhnya, kecuali kepalanya.
Dari keempat karakter di atas, siapa duluan nih yang bakalan aku impersonate? Kayaknya sih Vanessa yang paling pertama aku munculkan, sekaligus jadi post perdana buat Instagram feed aku nantinya. Kenapa bakalan Vanessa yang paling pertama? Soalnya dia sih yang outfit items-nyapaling murah dan udah kumplit di wishlist aku!
Tinggalkan komentar